Kamar tidur merupakan tempat peristirahatan penting. Di sanalah rasa lelah, penat, capek kita bisa kita lepaskan dengan rileks. Tak hanya itu kamar tidur juga merupakan tempat untuk melakukan berbagai aktifitas lain, seperti misal sebagai ruang belajar anak-anak, ruang bermain anak-anak, nonton televisi dan lain sebagainya. Oleh karena itu agar kamar tidur yang kita miliki ini bisa membuat hati nyaman dan betah bagi yang tinggal di dalamnya, kamar tidur tersebut perlu kita tata dan buat semenarik mungkin. Lebih khusus apabila kamar tidur yang kita miliki ini berukuran kecil, sebagai misal kamar tidur dengan desain ukuran 2×3,desain kamar tidur minimalis ukuran 2 x 3 ini perlu kita buat bagus penataannya supaya bisa membuat kita menjadi betah di dalamnya.
Sering banyak orang mengabaikan dalam soal urusan penataan, kamar tidur tersebut dibiarkan tertata tanpa desain, akibatnya desain kamar tidur minimalis ukuran 2×3 tersebut membuat kita dan orang lain yang menempati menjadi tidak betah. Karena kamar terasa sumpek, menjenuhkan, dan berbagai macam perasaan tidak enak lainnya. Ketidaknyamanan ini semua,lebih disebabkan oleh ketidakmampuan pemilik dalam melakukan penataan. Harus diketahui, bahwa sejatinya, meskipun ukuran ruang tidur itu sederhana, kamar tidur sederhana ini dapat kita buat bagus dan menarik. Artikel lengkap bisa di baca di artikel : Interior Kamar Tidur
Nah, informasi ini juga penting untuk perhatian bagi para pengusaha kamar kos. Pengusaha kamar kos biasanya untuk meraih keuntungan banyak biasanya dalam membuat kamar tidurnya, kamar tidur tersebut dibuat dengan ukuran kecil yaitu 2×3 atau 3×3. Agar kamar tidurnya yang berukuran kecil itu laris manis atau diminati banyak orang perlu sekali memperhatikan aspek penataan pada kamar tidur yang dibuatnya itu. Jangan sampai kamar tidur yang akan dihuni oleh orang itu dibuat biasa-biasa saja. Jangan untuk orang lain, untuk diri sendiri saja bila kamar tidur tidak bagus kita menjadi malas untuk menempatinya.
Sebab para pencari kos dalam menentukan tempat untuk tinggalnya, mereka juga sangat memperhatikan aspek keindahan dalam penataannya, utamanya penataan isi dalam kamar tidur. Maka kita perlu heran bila ada kamar kos-kosan yang mana ruang kamarnya itu memiliki ukuran yang luas lagi lebar, mungkin ukuran 3×3 atau 4×3, kamar kos tersebut menjadi tidak banyak diminati oleh orang, barangkali itu dikarenakan oleh pemilik kamar kos yang tidak bisa membuat penataan kamar tidur yang bagus. Sebaliknya ada pula kos-kosan yang kamar tidurnya agak sempit, tapi pemiliknya bisa menata bagus dan menarik, kamar kosnya itu akhirnya banyak yang meminati.
Agar Desain Kamar Tidur Minimalis Ukuran 2×3 Nyaman
Supaya nyaman serta membuat kita enjoy, desain kamar tidur minimalis ukuran 2×3 harus dibuat menarik dan bagus. Bagaimana caranya membuat kamar tidur kecil kita menjadi bagus dan menarik ini? Rasa ketertarikan yang pertama kali muncul atau timbul adalah dari segi warna dinding pada kamar. Oleh karena itu pemberian warna pada dinding kamar tidur ini harus betul-betul tepat. Agar menarik dan terkesan bagus bisa dipilih warna-warna yang terang, seperti misal warna putih, kuning, dan lain sebagainya. Dan sebaliknya hindari warna-warna gelap karena akan memberi kesan suram dan serem.
Tak hanya soal bagaimana memilih warna cat dinding yang pas. Agar kamar tidur kita bisa membuat betah dan nyaman kita juga dituntut bisa membuat penataan yang baik dan tepat. Dalam penataan ini tak hanya akan berdampak pada keindahan tapi juga akan berdampak pada terhindarnya kamar dari rasa sumpek dan sempit. Kita tahu bahwa desain kamar tidur minimalis ukuran 2×3 adalah kamar tidur yang sempit, seandainya kamar kecil ini tidak dilakukan penataan yang tepat akan membuat kamar yang sempit ini makin bertambah sempit.
Agar kamar tidur kita yang berukuran sederhana ini tidak menjadi sempit, kita harus dan harus mengisikan barang-barang perabotan dan furniture rumah yang bersifat simple atau ringkas namun mempunyai banyak fungsi, sebagai misal kita bisa mengisikan TV LCD yang bisa dipasang di dinding, memakai komputer laptop, memakai bed kamar yang di bawahnya ada lacinya sehingga bisa dipakai untuk menyimpan barang, memakai lemari tinggi bukan lebar, dan masih banyak lagi yang lainnya. Demikian cara membuat desain kamar tidur minimalis ukuran 2×3 kita bisa menjadi nyaman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar